Sterling ke Chelsea ...

*Official instagram Fabrizio romano



HERE WE GO...



Setelah menunggu lama dan hampir frustasi akhirnya ada pemain yang berlabuh ke stamford bridge. man city akhirnya menerima tawaran chelsea untuk memboyong Raheem Sterling ke stamford bridge dengan nilai transfer 45 juta euro dengan tambahan 10 juta. Sterling menjadi pembelian pertama chelsea di transfer musim ini.

 Sterling di boyong Chelsea dengan kontrak 5 tahun hingga 2027 dengan opsi perpanjangan. dengan kehadiran sterling menambah pemain depan chelsea yang kehilangan lukaku yang di pinjamkan ke inter dan ziyech yang akan pergi musim ini.

 Sterling adalah pemain yang cukup produktif musim lalu, dari 30 pertandingan yang di mainkannya bersama man city di Liga dia berhasil mencetak 16 gol dan 5 assist, dan dari 12 pertandingan di liga champions dia hanya mencetak 3 gol. Dengan statistik yang dia punya, di harapkan dapat mempertajam lini depan chelsea bersama Havertz dan pulisic atau werner. 

 Sebagai fans gua ngerasa cukup senang dengan pembelian sterling. Pemain yang punya skill dan bisa penetrasi ke kotak pinalti emang di butuhin sama chelsea, di tambah dia punya akurasi tendangan yang cukup tinggi. Walaupun dalam dua musim terakhir performanya sempat menurun gua harap di bawah tuchel dia bisa mendapat performa terbaiknya kembali. Dan semoga ini bukan pembelian yang flop.
 

menurut kalian gimana blues..?

Subscribe My Blog

Comments